Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
Allah Swt berfirman : "Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang di beri ilmu pengetahuan beberapa derajat." (Q.S. Al-Mujadalah : 11). Rasulullah Saw bersabda : "Barang siapa yang menginginkan soal-soal yang berhubungan dengan dunia, wajiblah ia memiliki ilmu, barang siapa yang ingin selamat dan berbahagia di akhirat, wajiblah ia mengetahui ilmu dan barangsiapa yang menginginkan kedua-duanya, wajiblah ia memiliki ilmu kedua-duanya pula." (H.R. Bukhari dan Muslim).

RAMAL MERAMAL

Sekarang banyak penyakit syirik yang di lakukan umat akibat tayangan tv, acara-acara media dan website peramal nasib/jodoh/kehidupan yang jelas tidak mendidik tauhid dan aqidah tapi malah menyesatkan umat, salah satu hal yang sering di lakukan masyarakat dan tanpa sadar mengikutinya adalah persoalan ramalan yang kita saksikan kian menjamurnya penyakit rusaknya aqidah dan tauhid tersebut, yaitu dalam hal ini umat Islam perlu mengetahui hukum ramalan tentang nasib dan masa depan seseorang di berbagai bidang dalam Islam, sehingga bisa mendekatkan dirinya kepada perbuatan syirik. 

Padahal Allah telah berfirman dalam Al-Quran,“Katakanlah (hai Muhammad) tidak ada seorang pun yang ada di langit dan di bumi mengetahui perkara gaib kecuali Allah saja.” (Q.S. An-Naml : 65). 

"Dia adalah Tuhan yang Maha Mengetahui yang ghaib, maka Dia tidak memperlihatkan kepada seorangpun tentang yang ghaib itu kecuali kepada Rasul yang di ridhai-Nya, maka sesungguhnya Dia mengadakan penjaga-penjaga (malaikat) di muka dan di belakangnya." (Q.S Al-Jin : 26-27). Jadi jelas Allah melarang hal ramal meramal.

Posting Komentar untuk "RAMAL MERAMAL"